7 Langkah membentuk karakter sukses

Setiap orang ingin meraih sukses. Namun tidak setiap orang menyadari bahwa kesuksesan itu terletak di dalam diri, bukan di luar. Sukses adalah sebuah karakter, bukan tujuan atau proses. Jika kita memliki karakter sukses, maka karakter itu akan membentuk pola pikir, sikap dan perilaku kita, sehingga ke mana pun kita pergi, kita akan sukses selamanya. Karena sukses atau tepatnya "sumber sukses" itu ada di dalam diri kita, maka kita tinggal membangkitkan dan menggunakannya saja.

Untuk mendapatkan karakter sukses itu, ikuti langkah berikut ini:
  1. Yakini bahwa Anda adalah makhluk terbaik yang diciptakan oleh Tuhan dibandingkan makhluk lainnya. Anda dilahirkan ke dunia ini bukan satu kebetulan, tapi untuk membawa misi mulia yaitu membuat dunia ini menjadi lebih baik.
  2. Jabarkan misi tersebut melalui Tujuan yang jelas. Anda gagal bukan karena tidak punya kemampuan, tapi tujuan yang ingin dicapai tidak jelas. Clarity is power.
  3. Lakukan afirmasi dengan menyebutkan tujuan Anda dengan kata-kata positif yang melibatkan emosi dan seluruh panca indera Anda. Afirmasi akan meningkatkan rasa percaya diri, meningkatkan komitmen, daya tahan, dan sebagainya. Sehingga tujuan itu menyatu dengan diri secara emosional.
  4. Tulis tujuan-tujuan Anda. Lihat, Baca, dan resapi makna setiap tujuan yang ingin dicapai setiap hari, minimal: sebelum tidur dan pada saat bangun pagi.
  5. Bertindak. Melakukan langkah-langkah nyata untuk mewujudkan tujuan Anda dengan penuh keyakinan dan semangat.
  6. Bertahan hingga tujuan Anda tercapai. Jika setiap orang mampu bertahan sampai di akhir, maka setiap orang menjadi pemenang.
  7. Mengasihi sesama manusia. Bersyukur atas segala rahmat Tuhan yang diberikan kepada Anda.
Inilah tujuh langkah membentuk karakter sukses yang juga merupakan rahasia meraih sukses tanpa batas. Semoga bermanfaat.*

Salam attraction,

Anshar Akil
The Best Motivator in Makassar (Indonesia)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"MOTIVATOR MAKASSAR" - Biodata Dr. M.Anshar Akil, ST, MSi, CPNLP, CHt

Perbedaan LOA Barat dengan LOA Indonesia

Essay: Hujan Membawa Rindu